Royal Enfield Moto Himalaya 2017
Royal Enfield Moto Himalaya merupakan momen berharga bagi para riders untuk memenuhi hasrat petualangan mereka dengan menaklukan medan-medan jalan bermotor tertinggi di dunia, melintasi danau-danau asli di pegunungan atau sekedar berkemah di bawah langit pegunungan Himalaya. Tahun ini, Moto Himalaya akan berlangsung dari tanggal 13 hingga 22 Agustus 2017. Seluruh peserta akan berangkat dari Leh, menuju Lembah Nubra, Danau Pangong, dan Tso Moriri. Menghias mahkota anak benua India, lanskap kawasan ini kaya akan pemandangan yang indah, melintasi gunung-gunung tertinggi yang menempuh jarak hingga hampir 1,000 km.
Pegunungan Himalaya telah menjadi kiblat bagi para pengendara sepeda motor sejak dulu, dan Royal Enfield telah memfasilitasi perjalanan mereka untuk melewati deretan pegunungan selama lebih dari satu dekade melalui berbagai kegiatan riding seperti Himalayan Odyssey dan kini, disebut sebagai Moto Himalaya. Setiap tahun para riders Royal Enfield dari seluruh dunia berkumpul untuk berkendara sejauh 18.000 kaki ke Khardung-La untuk merasakan pengalaman yang luar biasa. Perjalanan ini menawarkan kesempatan kepada penggemar sepeda motor di seluruh dunia, yang ingin mencoba pengalaman baru dan menjelajah medan paling menantang di dunia. Perjalanan inipun menjadi sarana eksplorasi diri bagi banyak orang, dan telah menginspirasi banyak cerita legendaris dalam dunia sepeda motor.
Dalam perjalanan ini, cuaca bisa menjadi sangat tidak menentu, dari panas terik hingga sedingin es terutama saat pengendara melaju ke wilayah pegunungan Himalaya yang indah, menjadi rumah bagi mereka di tengah lingkungan yang paling tidak bersahabat, dan juga membawa kebanggan tersendiri bagi mereka saat berhasil melewati medan jalan tertinggi di dunia yang bisa dilalui oleh sepeda motor, Khardung-La. Setiap tikungan akan membawa para rider ke sebuah wahana baru, yang pada akhirnya mereka akan dikelilingi oleh keindahan puncak Himalaya. Perjalanan riding seperti Moto Himalaya menarik perhatian para wisatawan yang ingin merasakan kebebasan dan kedamaian di luar rutinitas kehidupan sehari-hari. Dalam beberapa dekade terakhir, pada riders tampak sangat tertarik mengendarai sepeda motor mereka melalui lanskap pemandangan yang indah dari Ladakh ke Leh hingga ke Khardung La.
Untuk mendaftarkan diri dan informasi lebih lanjut tentang Moto Himalaya 2017, silahkan kunjungi: https://royalenfield.com/id/motohimalaya/