Kiat Membangun Social Media Marketing yang Efektif

social media network background with icons vector

Seiring dengan berkembangnya trend sosial media, para pebisnis mulai menyadari bahwa sosial media adalah hal penting yang dapat menyaingi kombinasi dari network marketing dan traditional advertising. Dengan social media marketing ini Anda dapat memperkenalkan brand secara luas serta memperkuat pangsa pasarnya. Sama halnya seperti strategi marketing lainnya, Anda hanya akan berhasil meraup keuntungan jika Anda memiliki rencana serta step yang matang dalam menerapkan strategi ini.
Kekuatan dari sosial media terletak sepenuhnya di situs jejaring sosial seperti Facebook, Twitter, dan sebagainya. Situs jejaring sosial telah menjadi bagian dari kehidupan harian masyarakat di seluruh dunia. Keuntungan dari menggunakan strategi social media marketing ini adalah sebuah perusahaan memiliki fleksibilitas yang cukup besar sesuai kehendak mereka serta memberikan kesempatan untuk dapat terhubung langsung dengan para konsumennya. Berikut ini beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk mengintegrasikan strategi social media marketing ke bisnis yang Anda geluti:
Set your Goals – Tentukan target bisnis Anda lalu analisa apakah Anda memiliki waktu untuk menjalankan program social media marketing. Mungkin Anda dapat mempertimbangkan untuk merekrut seorang social marketing manager yang dapat membantu Anda menjalankan program ini.
Research – Coba riset terlebih dahulu platform sosial media mana yang akan Anda gunakan. Hanya karena Facebook memiliki lebih banyak pengguna, tidak otomatis memenuhi syarat untuk menjadi bagian dari strategi social media marketing bisnis Anda. Mungkin saja dengan situs jejaring sosial yang lain Anda mendapatkan hasil yang lebih baik dan sesuai dengan bisnis Anda. Perlu dipertimbangkan juga seberapa baik sebuah platform dari sosial media tersebut dapat berintegrasi dengan para konsumen.
Start Your Campaign – Sebaiknya luncurkan campaign Anda dengan strategi yang tepat agar terus terjalin hubungan yang baik dengan para customers. Jangan pernah menggunakan metode ‘spamming’ karena akan mengakibatkan Anda di black list juga diberi label sebagai spammer, dan hal ini akan sangat merugikan bisnis Anda.
Measure success and make adjustments – Setelah traffic sosial media Anda mulai mencapai target yang diinginkan, mulailah mengukur keberhasilan yang telah dicapai. Strategi social media marketing Anda mungkin telah berhasil tetapi belum tentu sesuai dengan target akhir yang ingin Anda capai misalnya apakah tingginya traffic sosial media juga diikuti dengan peningkatan penjualan.
Improve and keep changing with the trend – Apa yang menjadi trend di musim ini belum tentu masih menjadi trend di musim depan. Cobalah untuk terus berimprovisasi dan mengikuti perkembangan trend yang sedang berlangsung agar konsumen tidak bosan serta selalu menemukan hal baru di situs Anda.
source:
socialmediaexaminer
libraryjournal